Pengecatan Mobil, Tahapan Pengecatan Cat Jadi
Setelah proses pendempulan, epoxy, lalu cat dasar, selanjutnya tahap dalam pengecatan mobil adalah, cat jadi
Adapun takaran atau perbandingan cat jadi dengan thiner adalah sama tidak jauh beda dengan cat dasar, hanya saja sedikit lebih encer dari takaran cat dasar
Biasanya kalau sudah mulai tahapan ini cat jadi, kualitas cat dan thiner pun harus lebih baik, thiner harus pakai thi er super atau thiner pu, menyesuaikn kebutuhan cat, namun pada tahapan cat jadi, bila pakai cat jenis Nc, thiner masih bisa di campur antara thiner super dengan thiner Pu, kecuali jenis cat deng cat Pu, baru thiner pun harus menyesuaikan cat nya, yaitu pakai thiner pu.
Sebelum dicat jadi, usahakan agar semua permukaan badan mobil steril dari kotoran apapun, seperti bekas bekas minyak, kit, atau kotoran lainya, kalau pengalaman pribadi saya, tuk membersihkan kotoran kotoran tersebut, bersihkan dengan lap lembut bersih yang sudah di basahi bensin ke seluruh body mobil.
Trik dan caranya pun sama dengan penyemprotan penyeprotan sebelumnya, terutama kesabaran dan ketelitian sangatlah di butuhkan.
Step by step, sabar jangan langsung tebal dulu untuk menghindari kerusakan, karena bila langsung tebal, cat dasaran sebelumnya akan mengangkat atau kriting karena tidak mampu menahan cat jadi yang masih baru di semprotkan.
Ketika menyemprotkan cat jadi, usahakan pengaturan pada spraygun pada sepuyer tuk cat yang keluar lembut namun melebar, karena menghindari belang belang, dan usahakan jarak antara body mobil dengan spraygun stabil, kira kira satu setengah kilan tangan.
Satu lapis, dua lapis, tiga lapis dan seterusnya, penyemprotan cat usahakan menutup rata kesemua body mobil, dan jangan belang atau terlihat garis garis, harus rata menutup halus dan sempurna.
Mudah mudahan ulasan mengenai pengecatan cat jadi ini bermanfaat, adapun bila masih banyak yang kurang atau salah disana sini mohon maaf, terimakasih.
No comments:
Post a Comment